Tak ada yang bisa dibanggakan dari seorang penjiplak. Mengakui karya orang lain sebagai karyamu hanya meremehkan dirimu sendiri.

Dipeluk, Cara Terbaik Membuat Wanita Bahagia

image
Membahagiakan hati wanita ternyata simple. Tidak perlu hadiah berlian atau barang-barang mahal, tapi cukup dengan pelukan. Menurut hasil studi, pelukan yang spontan dari pasangannya adalah cara terbaik untuk membuat wanita tersenyum bahagia.

Studi melibatkan 2.000 responden yang semuanya wanita. Ketika mereka ditanyakan tentang hal-hal apa yang membuat mood-nya segera membaik, pelukan adalah hal pertama yang ada dalam daftar.

Selain pelukan, hal kecil seperti komentar, 'kok kamu kurusan? Dietnya berhasil ya?' juga bisa membuat senyum wanita mengembang. Mendapat pujian atas bentuk tubuhnya menjadi semacam 'penghargaan besar' karena usaha keras untuk diet dan olahraganya berarti membuahkan hasil.

Terkadang, rasa bahagia juga muncul ketika seorang wanita bisa melakukan sesuatu yang bermanfaat bagi orang lain. Sebagian besar responden mengatakan, mereka lebih bahagia saat memberikan hadiah daripada menerimanya.

"Penelitian kami telah menunjukkan bahwa menghabiskan waktu dengan teman dan keluarga, atau melakukan hobi seperti baca buku dan belanja, membuat sebagian besar wanita senang," ujar perwakilan dari Sainsbury, yang menyelenggarakan polling seperti dikutip Times of India dari Daily Express.

Sementara untuk meningkatkan mood, menurut polling, para wanita lebih suka memilih mandi di bath tub atau menyanyi saat berada di dalam mobil. Mendapat pujian tentang gaya busana juga jadi salah satu hal yang membuat wanita senang, terutama jika ada seseorang yang bertanya, 'di mana kamu beli baju/sepatu itu?'

Melakukan perawatan manikur, membeli parfum baru, menjinjing tas baru dan baju yang dulu dianggap kekecilan ternyata sekarang muat di tubuhnya juga beberapa hal yang masuk dalam daftar pembangkit mood positif bagi wanita. Kalau Anda, apa hal-hal yang bisa membuat senang?

0 komentar:

Posting Komentar